Senin, 14 Mei 2018

Pencanangan Kampung KB " GADING KENCANA "



    Plt Bupati Kutai Kartanegara, Edy Damansyah menghadiri acara Pencanangan Kampung KB di Jalan Batu Alam RT 2 Desa Separi Kecamatan Tenggarong Seberang, Sabtu (12/5).

Pencanangan Kampung KB merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden Republik Indonesia agar dapat dimanfaatkan oleh masyarakat secara langsung terutama masyarakat di wilayah miskin, padat penduduk, tertinggal, terpencil dan wilayah nelayan diselurah Tanah Air.

Dengan adanya program pencanangan kampung KB, diharapkan dapat menjangkau masyarakat yang berada didesa-desa dan dusun-dusun di seluruh Indonesia.

    Pencanangan Kampung Keluarga Berencana (Kampung KB) merupakan salah satu program dari BKKBN yang diberi mandat untuk dapat turut mensukseskan agenda prioritas pembangunan (Nawacita), terutama pada agenda prioritas nomor lima yaitu “Meningkatkan Kualitas Hidup Manusia Indonesia” melalui pembangunan kependudukan dan keluarga berencana.

Diharapkan dengan adanya Kampung KB dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat kampung atau desa melalui program kependudukan, keluarga berencana dan pembangunan keluarga serta pembangunan sektor terkait dalam rangka mengwujudkan keluarga yang berkualitas.

Dalam sambutannya Edy Damansyah berpesan kepada masyarakat, petugas kesehatan dan aparatur desa, dengan adanya pencanangan kampung KB dapat terus digalakan. Terutama pada aparatur desa, begitu juga dari tenaga medisnya.

Dengan terus menggalakan KB, sambung Edy tentunya pemerintah memiliki harapan. Hal tersebut dilakukan untuk kesejahteraan masyarakat baik itu di ruang lingkup pedesaan maupun perkotaan.

“Kenapa KB ini digalakan oleh pemerintah. Karena lajunya perkembangan penduduk sehingga negara di dunia mengalami kekhwatiran. Untuk itu bapak Presiden mencanangkan terbentuknya kampung KB ini,” terangnya.

Untuk itu, dirinya sangat berharap, dengan adanya kampung KB ini dapat dijalankan dengan serius. Tentunya dengan program yang telah ada.

“Kampung KB harus serius dijalankan. Karena dari Pemerintah cukup serius dalam menanganinya. Dan diharapakan program-program yang ada dapat berjalan,” terang Edy Damansyah. *Aw